6 Hal Penting Dalam Memilih Kursus Bahasa Perancis di Bali

INFO LENGKAP KERJA DI JERMAN/JEPANG DAN KURSUS BAHASA JERMAN, ISI BIODATA DISINI

Kursus Bahasa Perancis di Bali – Strategi pemasaran wisata Bali yang dilakukan kepada masyarakat Perancis tampaknya menunjukkan hasil memuaskan. Terbukti kunjungan turis asal Perancis ke pulau Bali dari tahun ke tahun semakin meningkat. Pada tahun 2017 saja ada 162.288 wisatawan Perancis yang berkunjung ke pulau yang terkenal dengan pantainya ini.

Bali memang menjadi primadona bagi warga Perancis. Tidak hanya keindahan alamnya, mereka juga terpesona dengan budaya, tradisi, serta keramahan Bali. Selain itu, sekarang juga sudah ada penerbangan langsung dari Paris ke Bali. Faktor ini ikut memudahkan warga Perancis yang ingin traveling ke Bali.

Nah banyaknya warga Perancis yang berkunjung ke pulai Bali ini pastinya menimbulkan peluang dan tantangan bagi masyarakat lokal. Peluangnya, kedatangan turis Perancis ikut menggerakkan perekonomian Bali. Dari mulai bisnis kuliner, cinderamata, persewaan mobil, tour guide, bisnis penginapan, dll, semuanya akan merasakan keuntungan.

Tapi ini juga mendatangkan tantangan tersendiri. Karena banyak orang Perancis yang lebih suka berbahasa dengan bahasa lokal mereka. Kalian pasti sudah tahu kan kalau orang Perancis itu sangat bangga dengan negaranya. Jadi walaupun bisa berbahasa Inggris, tapi turis Perancis cenderung nyaman dengan bahasa Perancis.

Baca Juga  Kumpulan Kosakata Bahasa Perancis dan Artinya

Dan untuk membuat mereka semakin nyaman berwisata di Bali, ada baiknya masyarakat Bali lebih menggalakkan bahasa Perancis. Dengan banyaknya orang Bali yang berbahasa Perancis, pastinya turis Perancis akan tersanjung dan merasa dihargai.

Apalagi bahasa Perancis juga digunakan negara-negara lainnya, seperti Belgia, Luxemburg, Swiss, Kanada, Tunisis, Aljazair, Senegal, Mali, serta sebagian besar Afrika lainnya. Bagi kalian terjun di bisnis tour dan travel, penguasaan bahasa Perancis bisa menjadi nilai plus dalam memenangi persaingan bisnis wisata.

Bagi kalian yang ingin memanfaatkan peluang emas ini, ada baiknya membekali diri dengan skill bahasa Perancis sedari sekarang juga. Dan kalian cukup beruntung, karena saat ini ada banyak lembaga kursus bahasa Perancis di Bali yang siap membantu kalian menguasai bahasa Perancis dengan cepat.

Terlebih lagi, metode belajar yang bermacam-macam akan memudahkan kalian mempelajari bahasa yang sangat romantis ini. Nah di tengah banyaknya lembaga kursus bahasa Perancis di Bali, berikut ini beberapa hal yang harus diperhitungkan dalam memilih lembaga kursus.

1.Testimoni

Untuk tahu kualitas tempat les bahasa Perancis di Bali, yang pertama kalian harus mendapat informasi akurat dan independen. Ulasan di internet memang bisa menjadi referensi, tapi kalian juga harus hati-hati. Ulasan di halaman website, seringkali berisi yang baik-baik saja.

Salah satu cara mendapat ulasan yang independen adalah dengan mewawancarai langsung alumni atau siswa yang masih belajar di lembaga kursus tersebut. Atau bisa juga dengan mengikuti grup diskusi yang ada di internet.

2.Placement test

Tahukah kalian kalau skill bahasa Perancis terbagi dalam 6 tingkatan, yaitu A1, A2, B1, B2, C1, dan C2. Pastikan sebelum menjalani kursus, lembaga tersebut menyelenggarakan placemet test terlebih dulu. Karena kalian harus masuk ke kelas yang sesuai dengan kemampuan.

Baca Juga  Cara Jitu Belajar Bahasa Prancis Dasar dengan Cepat dan Mudah Bagi Pemula!

3.Pengajar

Sangat penting bagi siapa saja yang hendak mendaftar kursus untuk tahu kualifikasi pengajarnya. Kalian bisa menanyakan langsung ke lembaga tersebut, lalu cek ricek kompetensi ke linkedin.com.

Dan untuk memastikan pengajar memiliki cara pembelajaran yang menarik, ada baiknya kalian cek langsung suasana kelas yang ada di lembaga kursus tersebut.

4.Kelas

Semakin sedikit jumlah siswa pe kelas, berarti kalian akan mendapat pengajaran yang lebih maksimal. Suasana pembelajaran di kelas kecil juga berlangsung lebih intensif dan fokus. Cari lembaga yang menyediakan kelas dengan jumlah siswa maksimal 10 orang.

5.Intensif atau reguler

Yang terakhir, kalian harus memilih program yang sesuai dengan kebutuhan. Bagi kalian yang ingin bisa bahasa Perancis dengan segera, segera mendaftar ke kelas intensif. Tapi kalau kalian masih sibuk dengan aktivitas lainnya dan tidak buru-buru harus segera bisa, kelas reguler tampaknya lebih cocok bagi kalian.

6.Privat atau klasikal

Pertimbangan lainnya adalah pemilihan kelas privat atau klasikal. Bagi kalian yang lebih antusias belajar dalam grup, silakan pilih program klasikal. Tapi kalau kalian sangat sibuk dan tidak memiliki banyak pilihan waktu, pilihlah program privat.

KERJA di JERMAN dan JEPANG GRATIS? ISI BIO LENGKAP DISINI

Nah itu tadi 6 hal yang bisa kalian pertimbangkan dalam memilih Kursus bahasa Perancis di Bali. Bagi kalian yang ingin tahu segala hal tentang Perancis dan juga cara pengajaran bahasa Perancis, silakan kunjungi www.virtueducaton.org atau hubungi 0812-89-8000-26.

(Visited 114 times, 1 visits today)

Leave a Reply